Selasa, 13 Maret 2018

Wisata Kulon Progo Terbaru 2018

Hey, mau tau tempat wisata kulon progo terbaru 2018? Salah satu kabupaten paling barat jogjakarta ini semakin populer saja bagi kalangan wisatawan. Salah satu faktornya adalah munculnya tempat tempat wisata baru di Kulon Progo. Jika dahulu, kabupaten Kulon Progo hanya terkenal dengan kuliner khasnya yang bernama Growol, namun sekarang Kulon progo sudah banyak bersolek untuk memajukan daerah wisatanya. Yuk kita simak tempat wisata kulon progo terbaru 2018


melihat senja sore dengan latar belakang waduk sermo

Wisata Alam Kalibiru

Salah satu destinasi wisata kulon progo yang pernah viral dan ramai dikunjungi wisatawan adalah wisata alam kalibiru, disini wisatawan bisa melakukan kegiatan untuk lebih dekat dengan alam seperti trekking, outbond sambil menikmati keindahan hijaunya perbukitan menoreh plus bonusnya adalah pemandangan waduk sermo yang epic dari kejauhan.

Nah, bagi anda yang ingin meeting namun dengan konsep yang berbeda di sini juga disediakan bangunan untuk meeting, lengkap beserta homestay yang bisa kamu sewa.

Hutan Mangrove Kulon Progo

Jika kamu mencari tempat wisata edukatif, kamu bisa memasukan hutan mangrove kulon progo ini kedalam daftarmu. Keberadaan hutan mangrove ini awalnya dimaksudkan agar masyarakat sekitar lebih peduli tentang bahayanya abrasi pantai dengan cara menanam pohon mangrove atau bakau untuk mencegah abrasi.

Namun, munculah ide brilian untuk mencoba memanfaatkan kawasan hutan mangrove agar disulap menjadi wisata edukatif. Tak dinyana respon dari wisatawan yang penasaran dengan hutan mangrove kulon progo begitu positif.

Tips saat berkunjung di kawasan hutan mangrove adalah pergunakan baju yang bisa menyerap keringat dan usahakan untuk datang pada sore hari karena cuacanya yang panas menyengat serta pergunakan tabir surya untuk melindungi kulit.

Nah itu tadi tempat wisata kulon progo terbaru 2018 yang mungkin bisa untuk dijadikan alternatif kunjungan wisata saat kamu menikmati liburan di Jogjakarta yang istimewa ini.